Selasa, 07 Mei 2013

diagnosis sistem pengisian


DIAGNOSIS SYSTEM PENGISIAN:
Accu perlu sering diisi hal itu karena:
1.      Aliran ke accu tidak cukup hal ini karena
a.       Motor terlalu rendah kecepatannya diwaktu lambat
b.      Roda pemutar penggerak  generator tidak tepat ukurannya
c.       Tali kipas menggelincir
d.      Regulator tidak distel lagi
e.       Amper meter mencatat kecepatanpengisian listrik lebih tinggi daripada biasanya
2.      Beban penghidup (start) terlalu besar sehingga mengakibatkn aliran arus tidak normal pada accu, hal ini disebabkan :
a.       Motor stater yang dipakai tidak normal
b.      Terlalu banyak menggunakan motor stater karena mendapat kesukaran penghidupan (start)
c.       Mika tinggi terdapat antara batang-batang pengganti arus atau pengganti sangat aus atau juga dapat terbakar.
3.      Beban penerangan terlalu berat karena:
a.       Mobil digunakan terutama pada waktu malam
b.      Kawat-kawat lampu belakang dan lampu stop tertukar
c.       Tobol lampu stop tidak bekerja (selalu menutup)
d.      Pemakaian lampu arus muka tidak perlu waktu mobil diparkir
4.      Pengaliran listrik didalam accu:
a.       Plat-plat sangat bersulfat
b.      Sel bocor karena wadahnya atau bahan campuran penutupnya retak
c.       Tinggi air tidak semestinya
d.      Penyekat plat tidak bekerja baik.
Gangguan accu biasanya terjadi sebagai berikut:
1.      Sebuah sel tidak mempunyai tenaga listrik:
Letak kesalahan:
·         Didalam sel itu tidak terdapat asam accu atau jumlahnya sangat sedikit,
·         Perbaikannya: sel yang bersangkutan diberi air accu kemudian diisi dengan aliran listrik
·         Kutup-kutup positif atau negative sering dipukul-pukul untuk mendapatkanhubungan yang baik sehingga masa aktif pada plat gugur
·         Perbaikannya:naccu dibongkar dicuci bersih dan air uap diganti dengan yang baru dan dipasang dengan baik, kemudian accu diisi dengan asam accu dan selanjutnya diisi dengan aliran listrik.
2.      Tenaga listrik dari tiap-tiap sel sangat rendah dibawah dari 1,8 volt
·         Lupa memutarkan kunci kontak sehingga lamp uterus menyala dan kemudian menjadi soak/lemah,perbaikannya: accu diisi dengan aliran listrik ± ½ jam dan usahakanlah asam accu mendidih dan berat jenisnya tidak naik lagi.
·         Kabel-kabel penghubung aliran kena masa dan accu menjadi lemah, perbaikannya: sama dengan point diatas
·         Dynamo memberikan aliran listrik yang terlampau kecil, perbaikannya: kelengkapan listrik untuk sumber aliran
·         9dinamo dan regulator) diperiksa dan carilah kesalahannya.
·         Berat jenis asam accu terlampau rendah, plat-plat menjadi sulfat oleh karena accu tidak pernah dipakai/tidak pernah diisi, perbaikannya: diisi dengan aliran listrik sebesar ¼ dari aliran yang biasa dalam waktu 40 jam, maka berat jenis asam accuitu dengan aliran listrik yanh normal.
·         Plat-plat positif dan negative didalam accu harus dibongkar dan diperbaiki.
3.      Tenaga listrik menjadi tidak ada, ketika motor akan dihidupkan
·         Kapasitas dari accu menjadi sangat kecil, perbaikannya: tukarlah accu itu dengan kapasitas yang besar.
·         Accu tidak menerima aliran listrik yang cukup, perbaikannya: accu harus diisi kembali.
·         Berat jenis asam accu terlampau rendah, perbaikannya: accu harus diisi kembali.
·         Masa aktif telah gugur dari plat-platnya. Perbaikannya: plat-plat accu harus diperbaharui.
·         Motor-motor stater memerlukan tenaga yang besar, perbaikannya: terdapat hubungan singkat pada motor stater.
4.      Accu terlalu sering diisi dengan air accu:
·         Aliran listrik yang mengalir ke accu terlalu besar, perbaikannya: penyetelan alat regulator tidak tepat.
5.      Accu sering sekali diisi dengan aliran listrik, tenaga listrik ketika akan dihidupkan:
·         Masa aktif gugur dari plat-platnya, perbaikannya: plat accu diperbaiki.
Baterai tidak terisi penuh:
Sebab-sebab:
1.      Generator tidak dimuati baterai:
·         Tali kipas longgar atau berminyak, perbaikanya: kuatkan tali kipas dan bersihkan dari minyak yang adadengan lap yang bersih dan kering.
·         Generator  dan regulator tidak bekerja baik,
2.      Alat pemuat baterai bekerja baik, tetapi baterai tidak dapat dimuati:
·         Baterai sudah sangat tua, perbaikannya: diganti dengan baterai yang baru.
·         Ada arus yang bocor dari baterai:
a)      Putarlah kunci kontak penyalaan dan tombol listrik lainnya ke posisi ‘off’ apabila dipergunakan jam listrik bukalah sekeringnya.
b)      Bukalah terminal pada pol baterai yang tersambung pada badan mesin
c)      Sentuhkanlah pol pada terminal bateraI
d)     Jika terlihat ada loncatan listrik pada bagian-bagian tersebut maka tersebut menunjukkanadanya hubungan pendek, kirimkanlah kendaraan ke bengkel.
e)      Jika tidak ada loncatan listrik, maka hal itu menunjukkan tidak adanya hubunagan pendek.
Air baterai terlalu cepat berkurang:
1.      Baterai bocor, apabila terdapat keretakan pada kontak baterai maka air baterai akan merembes keluar, dalam hal tersebut baterai harus diganti atau direparasi.
2.      Baterai dimuati melewati batas, maka air baterai akan menjadi panas sehingga air baterai akan menjadi meluap dan mengalir keluar melalui tutup baterai, dengan demikian maka air baterai akan berkurang dengan cepat, disamping itu lampu-lampu akan cepat mati dan kontak-kontak pemutus arus yang ada didalam distributor akan cepat manjadi kasar. Sebab utamanya karena penyetelan regulator tegangan kurang tepat.
Gangguan-gangguan pada dynamo ( arus DC) :
1.      Dynamo tidak mengisi accu:
·         Tali kipas selip/rusak
·         Kolektor dari dynamo mengandung minyak sehingga penuh kotoran
·         Kolektor terbakar, harus dibersihkan kembali
·         Salah satu dari sikat-sikat telah aus
·         Pegas dari sikat dynamo telah patahatau tekanan yang lemah
·         Terdapat hubungan pendek pada kabel dari sikat dynamo
·         Rumah dudukan sikat telah kotor
·         Hubungan kabel dari kumparan kututup dynamo terlepas
·         Sekering yang terdapat pada kutup kumparan dynamo telah terbakar
·         Poros jangkar berputar berat ( kurang pelumasan atau bantalan peluru telah rusak)
·         Kumparan kutup dynamo telah tebakar atau ada yang putus
·         Kemagnitan sepatu kutup terbalik, hubungan ke accu terbalik
·         Kumparan potensial dari regulator terputus/terbakar
·         alat pengatur potensial salah stel
·         kabel penghubung antara accu dan dynamo tidak baik (rusak)
2.      dynamo tidak mengisi accu dengan cukup:
·         skat ketiga tidak erada dalam keadaan yang semestinya
·         isolasi pada kolektor tidak berada pada lamel-lamel
·         hubungan pendek pada kumparan kutup
·         kumparan jangkar terputus, terbakar atau mengadakan hubungan pendek.
·         Solder timah dari sambungan kumparan jangkar pada kolektor terlepas oleh karena mencair
·         Sekering yag terdapat pada kumparan kutup terbakar.
3.      Dynamo tidak mengisi dengan cukup  dalam jumlah putaran yang tinggi
·         Bantalan peluru dari poros jangkar telah rusak sehingga selama dynamo berputar kolektor menggeletar.
·         Alat pengatur potensial salah stel
·         Regulatornya telah rusak.
Gangguan-gangguan alternator
1.      Tidak ada out put ( pengeluaran arus):
·         Kendor atau putus tali kipasnya ( stel/ganti)
·         Cut aot (relai pengeluar) tidak beres ( perbaiki atau ganti)
·         Lengket atau salahnya sikat arang ( bebaskan sikat arang bila aus segera diganti)
·         Putusnya jaringan listrik ( cari dan perbaiki)
·         Diode-diodanya rusak (ganti diode)
·         Jaringan rusak pada stator ( perbaiki bila mungkin atau ganti stator)
·         Putusnya kabel pada rotor ( perbaiki bila mungkin/ganti rotor)
·         Terbakarnya sekering (pasang sekering yang baru dan cari penyebabnya, apakah kesalahan cut out, kabel atau setelan yang tidak benar)
2.      Out put ( pengeluaran arus ) rendah:
·         Diode rusak ( ganti)
·         Tali kipas kendor ( kencangkan)
·         Stator kawatnya rusak
·         Sambungan yang tidak baik daripada kawat ( bersihkan dan betulkan)
·         Setelan cut out tidak benar ( stel lagi)
3.      Alternator yang berisik :
·         Bantalan alternator rusak (ganti bantalannya)
·         Kendornya puli atau tali kipas (kencangkan baut puli)
·         Kendornya baut pengikat alternator ( kencangkan baut pengikat alternator)
·         Ali kipas kurang baik ( ganti tali kipas)
·         Diode dalam keadaan tak normal ( ganti diode)
·         Stator tak baik ( perbaiki jaringan kawat atau ganti stator)
4.      Kesalahan-kealahan  umum pada regulator:
·         Rotor tak baik ( perbaiki jaringan kabel/ ganti rotor)
·         Regulator rusak ( bersihkan baut-baut regulator dan lembaran-lembaran metalnya kencangkan)
·         Regulator distel terlalu tinggi ( stel kembali regulator, jika jenis elektronik harus diganti)
·         Regulator pada celah udara tidak benar ( pada jenis yang bisa distel saja), ganti regulator dan periksa celah udaranya.



 sumber: buku teknik servis mobol, drs. daryanto

1 komentar:

  1. Shootercasino | Best Online Casino in Canada 2021
    Find 카지노사이트 everything you need to kadangpintar know about the best online casino games around! Get your hands on the best casino games at Shootercasino Canada. 제왕카지노

    BalasHapus